Menciptakan rasa aman, Babinsa Koramil 0602-15/Baros, Dampingi penyaluran Sembako untuk masyarakat kurang mampu

Babinsa Koramil 0602-15/Baros Sertu Ahmad Mutaqin mendampingi penyaluran bantuan paket sembako di kantor kecamatan Baros, kabupaten Serang. Minggu (07/05/2023).

Pendampingan dan pengamanan Babinsa dalam penyaluran bantuan sembako, bertujuan agar pelaksanaan pendistribusian sembako tersebut dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar, serta menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

Adapun isi paket bantuan sembako berupa Ayam 1 ekor dan telur 10 butir yang akan dibagikan kepada warga lansia.

“Melalui pembagian sembako ini diharapkan dapat meringankan beban warga dan lansia kurang mampu yang sangat merasakan dampak ekonomi Pasca pandemi covid 19. Ini sebagai wujud kepedulian pemerintah setempat terhadap warganya,” ucap Babinsa.

Sebagai mitra Pemerintah ditingkat Kelurahan, Babinsa juga mengedukasi kepada masyarakat penerima manfaat yang hadir dalam kegiatan sosial ini, agar bantuan tersebut dipergunakan untuk kebutuhan hidup sehari hari. Tegas Babinsa Sertu Mutaqin.

author

Author: 

Related Posts

Tinggalkan Balasan