
Untuk mencegah penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil 0221/Kopo, Serka Cece Suhendar bersama Bhabinkamtibmas Bripka Nandang R, melaksanakan kegiatan pembagian masker dalam penerapan disiplin protokol kesehatan kepada masyarakat, bertempat di wilayah Kecamatan Jawilan, Kabupaten Serang, Sabtu 22/08/2020.
Danramil 0221/Kopo Kapten Inf Jajang, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon selular, menjelaskan bahwa pelaksanaan disiplin protokol tersebut dilakukan dengan cara humanis.
“Tentunya ini adalah sebagai upaya dari Prajurit TNI-AD, khususnya seluruh Babinsa yang ada di Koramil, dan pelaksanaan disiplin protokol kesehatan memang kami laksanakan secara bersahaja, sesuai dengan petunjuk langsung dari Dandim 0602/Serang Kolonel Inf Soehardono,” ujar Danramil.
Dengan harapan, akan lebih meningkatkan kesadaran masyarakat, agar tetap mematuhi semua kebijakan pemerintah. Sehingga upaya yang sudah dilakukan dapat memutus rantai penyebaran Covid-19.
Sementara itu, Anwar salah satu warga Kecamatan Jawilan, menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan oleh TNI-Polri tersebut.
” Mewakili seluruh warga, kami menyampaikan ucapan terima kasih, karena Babinsa Koramil 0221/Kopo dan Bhabinkamtibmas telah mengingatkan tentang pentingnya menjaga diri dari covid-19, dan Kami juga ingin agar Covid-19, tidak sampai ada di wilayah Kecamatan Jawilan,” pungkasnya.(red)