Pasca libur lebaran, Koramil 0602-04/Taktakan mengadakan Karya bakti Lintas sektoral

Tak Berkategori 0

Sebagai upaya dalam menjaga kelestarian lingkungan, Koramil 0602-04/Taktakan jajaran Kodim 0602/Serang melaksanakan kegiatan kerja bakti lintas sektoral pembersihan lingkungan sepanjang Jalan belakang asrama Grup 1 Kopasus, kelurahan Lialang kecamatan Taktakan, Minggu (30/04/2023).

Kegiatan karya bakti tersebut dilakukan secara bersama-sama dengan melibatkan unsur terkait diantaranya, TNI, Polri, Pegawai Kecamatan, Perangkat Desa serta masyarakat sekitar.

Pembersihan bahu jalan sendiri merupakan salah satu akses jalan penghubung antar wilayah dan akses jalan pintas menuju akses jalan tol serang barat , Melalui kegiatan pembersihan di area jalan belakang asrama grup satu kopasus, harapannya masyarakat yang melintas akan lebih nyaman melintas.

Komandan Kodim 0602/Serang Kolonel Arm Fajar Catur Prasetyo, S.E melalui Danramil 0602-04/Taktakan Kapten Inf Farid saat berada di lokasi mengatakan, bahwa kegiatan karya bakti tersebut sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab dalam menjaga kelestarian lingkungan di wilayah teritorialnya.

“Melalui kegiatan pembersihan di area Jalan ini berarti kita sudah berkontribusi dalam merawat dan menjaga lingkungan. Harapannya apabila lingkungan bersih, akan tercipta wilayah yang sehat”, ujar Danramil saat berada di lokasi.

“Disamping itu, kegiatan kerja bakti ini dilakukan agar dapat meningkatkan sinergitas antara TNI dengan seluruh komponen masyarakat, sehingga tercipta keharmonisan dan kebersamaan di berbagai kegiatan sosial.

Sementara itu, Mamad Rahmat Camat Taktakan yang juga hadir dalam kegiatan tersebut, sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan TNI, Polri bersama masyarakat, dimana secara sukarela sudah peduli terhadap kebersihan lingkungan.

“Mari kita bersama-sama ciptakan lingkungan sekitar tetap bersih, dengan tidak membuang sampah sembarangan.Melalui kegiatan ini semoga dapat mendorong semangat masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan”, Tutur camat.

author

Author: 

Related Posts

Tinggalkan Balasan